Artikel ini dibuat karena sering kali ada protes bahwa kostum armor
itu tidak setara dengan dengan kostum kain, dan kadang kostum armor itu
di masuk kan kedalam kategori tokusatsu, sedangkan yang kain di sebut
kategori anime, padahal tokusatsu sendiri pengertiannya bukan kostum
berarmor, tapi itu istilah untuk live action movie...jadi akan lucu jika
kostum macam Gundam yang sudah jelas adalah anime, malah disebut
tokusatsu...
Naaaaah, supaya temen2 gampang membaginya, lebih baik kita kategorikan kedalam teknik pembuatan nya sebagai berikut:
- Teknik Crafting:
dimana kostum cosplay dibuat dengan cara menggunting dan menempel
bahannya, umumnya orang sebut kostum armor, karena kostum dengan cara
crafting itu lebih kaku seperti armor, bahan yang di gunakan bisa
apapun, dari mulai karton sampai plastik, teknik ini adalah teknik
paling sederhana karena yang namanya gunting tempel itu sudah dipelajari
sejak kita kecil, hehe. Jika rumit, secara visual paling keren
dibanding yang lainnya.
- Teknik Sewing:
dimana kostum cosplay dibuat dengan cara menggunting dan menjahit
bahannya, orang sebut kostum kain, rata2 orang menganggap kostum kain
itu sederhana, padahal proses penjahitan itu lebih rumit dari pada
teknik crafting, teknik Sewing itu bahannya harus dirapikan, dengan cara
di obras, dan harus memakai pola... *crafting itu gak harus pake pola
juga bisa loh*bahan yang umum dipakai adalah kain atau kulit
imitasi...semakin rumit sebuah kostum kain, semakin hebat pembuatnya,
apalagi udah main bordir, teknik pewarnaan gradasi, dll..^^
- Teknik Casting:
dimana kostum cosplay dibuat dengan cara mencetak bahannya, bahan buat
casting macem2 yang penting bisa dicetak dan harus berupa benda yang
cair/ kental, biasanya material resin, bubur kertas, dll. Harga
produksinya dan hasilnya bervariasi karena jika pake bubur kertas akan
lebih murah di banding resin yang di cetak pada cetakan dan hasilnya pun
berbeda.
Teknik Pelengkap/ Tambahan:
- Carving
: dimana kostum cosplay dibuat dengan cara mengukir, teknik ini masih
jarang untuk kostum, *umumnya untuk props* karena rata2 merupakan
pelengkap detail, bisa dengan solder panas atau cutter, jika dari kayu
di ukir dengan alat ukir. Carving itu biasanya material padat. Semakin
rapi seseorang melakukan teknik ini semakin tinggi skillnya, hehe
- Bending :
dimana kostum cosplay dibuat dengan cara panaskan dan di bentuk, teknik
ini sama dengan carving, biasanya pelengkap, umumnya menggunakan
material mika, PVC atau plastik, dipanaskan sebentar hingga sedikit
lembek sehingga bisa di bentuk sesuai keinginan kita, tapi beda sama
Casting yah, pembentukannnya masih terbatas kaya bikin mata helm nya
Kamen Rider, hehe
So, setelah berbagi tentang
kategori berdasarkan teknik pembuatan diatas, semoga kawan bisa lebih
mudah membagi kategori sebuah kompetisi, dan mulai mencari tahu, teknik
mana yang sesuai untuk selera temen2 dalam pembuatan kostum, semoga
bermanfaat..hehe
YANG PASTI SEMUA KOSTUM SAMA SUSAH NYA PAS BIKIN...hehehe
Hidup Cosplay Indonesia..
mantap infonya gan
BalasHapusmampir juga yuk gan ke www.asikbookie.com
makasih gan
Any websites/links to ebay selling's would be great, thanks so much, I just can't find anything (:
BalasHapusAnime Cosplay